INFOTERKINI, Makassar - Warga RW 08 kelurahan Sudiang Raya kecamatan Biringkanaya kota Makassar, menggelar kegiatan kerja bakti pada hari Minggu, 13 April 2025 sekitar jam 07.00 Wita - sampai selesai.
Kerja bakti ini dilakukan warga dengan bermodalkan peralatan seadanya seperti sapu, sabit, parang dan keranjang sampah. Terlihat suasana kekompakan dalam membersihkan rumput yang tumbuh disamping disisi jalan poros Batara Ugi Raya.
Kerja bakti merupakan salah satu rutinitas budaya yang sudah melekat dimasyarakat, kegiatan gotong royong yang tidak mengharapkan upah ataupun imbalan. Masyarakat diminta untuk meluangkan waktunya untuk membangun wilayah.
Related Article
Kegiatan ini juga bisa meningkatkan rasa solidaritas antar warga dalam ikut serta menjaga kebersihan lingkungan.
Kerja bakti ini juga salah satu upaya agar warga menyadari tanggungjawab mereka akan kebersihan dilingkungan sekitar , ungkap ketua RW 08 Muhammad Hatta, S.ST.FT. disela-sela kegiatan.
Turut hadir dalam kegiatan kerja baktiya yang dipimpin oleh PJ Ketua RW 08 adalah seluruh elemen masyarakat terdiri dari para get RT, Ibu Majelis Taklim, Para kader posyandu, dan Para tokoh masyarakat.
( Mwd )
0 Komentar